Ketahanan Nasional
Ketahanan nasional adalah kondisi dinamis suatu bangsa,
meliputi seluruh aspek kehidupannasional yang terintegrasi, berisi keuletan,
dan ketangguhan serta mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan nasional
dalam menghadapi segala tantangan, ancaman, hambatan, serta gangguan dari luar
maupun dari dalam, langsung maupun tidak langsung membahayakan integrasi,
identitas, kelangsungan hidupbangsa dan negara , serta perjuangan mengejar
tujuan nasionalnya.
Asas Ketahanan Indonesia adalah taat laku berdasarkan
nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, dan Wawasan Nusantara, yang terdiri dari :
a. Asas kesejahtraan dan keamanan dapat dibedakan tetapi tidak
dapat dipisahkan dan merupakan kebutuhan manusia yang mendasar dan esensial.
b. Asas komprehensif/menyeluruh terpadu mencakup segenap aspek kehidupan
bangsa dalam bentuk perwujudan persatuan dan perpaduan yang seimbang, serasi
dan selaras pada seluruh aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan
bernegara.
c. Asas kekeluargaan bersikap keadilan, kebersamaan, kesamaan, gotong
royong, tenggang rasa dan tanggung jawab dalam kehidupan
bermasyarakat,berbangsa dan bernegara.
d. Asas Mawas ke Dalam da Mawas ke Luar
- Mawas ke Dalam bertujuan menumbuhkan hakikat, sifat, dan
kondisi kehidupan nasional itu sendiri berdasarkan nilai-nilai kemadirian yang
proporsional untuk meningkatkan kualitas derajat kemandirian bangsa yang ulet
dan tangguh.
- Mawas ke Luar bertujuan untuk dapat mengantisipasi dan
berperan serta mengatasi dampak lingkungan stategis luar negeri dan menerima
kenyataan adanya interaksi dan ketergantungan dengan dunia internasional.
Sifat Ketahanan Nasional Indonesia
a. Mandiri
b. Dinamis
c. Wibawa
d. Konsultasi dan Kerjasama
Ketahanan
Nasional Indonesia di naungi oleh sebuah lembaga (Lemhannas) yang
bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pendidikan pimpinan
tingkat nasional, pengkajian strategik ketahanan nasional dan pemantapan
nilai-nilai kebangsaan.
sumber:
http://gilatugas.blogspot.com/p/ketahanan-nasional.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Lembaga_Ketahanan_Nasional
No comments:
Post a Comment